ALAT PEMOLES SISTEM INNER CUTTER UNTUK MEMBANTU KELOMPOK PENGRAJIN BATU AKIK DI LOMBOK BARAT
Keywords:
Pemoles Sistem Inner Cutter, batu akik, kapasitas dan kualitas produksiAbstract
Permasalahan menjadi kendala pada industri pengrajin batu akik adalah proses pemolesan yang masih manual, sehingga kualitas dan kapasitas produk rendah. Selain grade yang dihasilkan mayoritas masih rendah, batu akik sering rusak/pecah akibat panas dari proses pemolesan, sehingga sangat diperlukan penerapan teknologi berupa alat Pemoles Sistem Inner Cutter. Tujuan yang ingin dicapai dari kegiatan ini adalah membantu memecahkan masalah produksi dan manajemen industri, sehingga kelompok industri mitra lebih mandiri secara ekonomi. Target yang ingin dicapai adalah menerapkan Alat Pemoles Sistem Inner Cutter untuk kelompok industri pengrajin batu akik. Alat Pemoles Sistem Inner Cutter dibuat dengan desain sederhana, mudah pengoperasiannya dengan tujuan agar masyarakat industri pengrajin batu akik bisa mencontohnya. Metode pendekatan yang diterapkan untuk mengatasi masalah berkaitan dengan aspek produksi, dengan cara penerapan teknologi tepat guna berupa Alat Pemoles Sistem Inner Cutter. Bentuk poles inner cutter didesain sedemikian dengan menggunakan media pendingin sehingga jumlah batu akik yang pecah bisa dikurangi. Selanjutnya untuk mengatasi masalah manajemen, dilakukan dengan cara menerapkan system manajemen JUST-IN-TIME (JIT), yaitu suatu filosofi tepat waktu yang memusatkan pada aktivitas yang diperlukan oleh segmen-segmen internal dalam suatu organisasi perusahaan. Sistem JIT diterapkan pada pengadaan barang bahan baku, sistem penjadwalan produksi dan juga belum dilakukan analisis biaya-volume- laba (CPV), serta analisis titik impas (BEP).