PEMBERDAYAAN IBU RUMAH TANGGA KELOMPOK TANI SESEDONGI DI KELURAHAN TENTENA MELALUI BUDIDAYA SAYURAN ORGANIK DENGAN MEMANFAATKAN LIMBAH PERTANIAN GUNA MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA

Authors

  • Nurfhin Ilma Bunga Fakultas Pertanian Universitas Kristen Tentena
  • Yunda Victorina Tobondo Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Kristen Tentena
  • Mikhael Jibril Balo Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Tentena

DOI:

https://doi.org/10.29303/abdiinsani.v12i3.2383

Keywords:

Pemberdayaan, Ibu Rumah Tangga Petani, Pertanian Organik, Pupuk Organik, Peluang Bisnis

Abstract

Tingginya harga pupuk, obat-obatan pertanian, dan bahan pokok berdampak pada ekonomi rumah tangga petani padi sawah di Kelompok Tani Sesedongi. Kondisi ini mendorong ibu rumah tangga petani mencari penghasilan tambahan. Kota Tentena memiliki sumber daya dan peluang untuk mengembangkan usahatani sayuran organik, namun keterbatasan pengetahuan tentang pupuk organik dan bisnis sayuran menjadi kendala. Pemberdayaan ibu rumah tangga dalam budidaya dan usahatani sayuran organik bertujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka, sehingga dapat menjadi alternatif sumber pendapatan tambahan. Kegiatan ini menggunakan metode ceramah, demonstrasi pembuatan pupuk organik, dan plot sayuran organik. Pretest dan posttest menunjukkan peningkatan pengetahuan ibu rumah tangga petani Kelompok Sesedongi tentang pupuk organik dan peluang bisnis usahatani sayuran organik. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pengetahuan mitra mengenai pupuk organik dan peluang bisnis sayuran organik. Sosialisasi yang diikuti 20 ibu rumah tangga petani memberikan pemahaman tentang manfaat pupuk organik cair dan bokashi, serta cara pembuatannya menggunakan bahan lokal. Demonstrasi pembuatan pupuk organik meningkatkan keterampilan peserta, sementara demplot selada memperlihatkan penerapan teknologi pertanian organik. Mitra juga menyadari potensi bisnis sayuran organik untuk meningkatkan ekonomi lokal. Antusiasme tinggi terlihat dalam diskusi dan komitmen mitra untuk mengembangkan usaha secara mandiri. Kegiatan ini meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu rumah tangga kelompok tani dalam budidaya serta bisnis sayuran organik, mendukung kemandirian ekonomi

Downloads

Download data is not yet available.

References

Andriani, E., Wahyudi, J., Elfianty, L., & Widawati, L. (2021). Pemanfaatan sampah organik dalam produksi pupuk bokashi di Gabungan Kelompok Tani Rinjani Kecamatan Singaran Pati Kota Bengkulu. Abdihaz: Jurnal Ilmiah Pengabdian Pada Masyarakat, 3(1), 29. https://doi.org/10.32663/abdihaz.v3i1.1765

Apriliya, D., Anwarudin, O., & Nazarudin. (2020). Diseminasi teknologi asam humat budidaya padi sawah di Kecamatan Palimanan Kabupaten Cirebon. Jurnal Inovasi Pertanian, 1(3), 337–346.

Barus, W. A., & Lubis, R. F. (2018). Pemanfaatan bokashi jerami padi sebagai sumber hara organik. Jurnal Prodikmas: Hasil Pengabdian Masyarakat, 2(2), 2580–3069. https://www.pioneer.com/web/site/indones

Damayanti, E. (2013). Peningkatan kandungan hara pada kompos dari eceng gondok dan dedak padi dengan bioaktivator berbeda. Jurnal Agriment, 9(1), 48–52. https://www.neliti.com/publications/341207/peningkatan-kandungan-hara-pada-kompos-dari-eceng-gondok-dan-dedak-padi-dengan-b

Dulur, N. W. D., Nasiruddin, M. H., Farida, N., Kusnarta, I. G. M., & Wangiyana, W. (2021). Pengaruh limbah organik terhadap kadar N, P, dan C tanah serta komponen hasil kacang hijau tugal langsung pasca padi sistem irigasi aerobik. Agroteksos, 31(2), 131–145. https://www.agroteksos.unram.ac.id/index.php/Agroteksos/article/view/669

Hartatik, W., Husnain, H., & Widowati, L. R. (2015). Peranan pupuk organik dalam peningkatan produktivitas tanah dan tanaman. Jurnal Sumberdaya Lahan, 9(2), 107–120.

Koni, T. N. I., Foenay, T. A. Y., & Jehemat, A. (2022). Kandungan nutrien dedak padi pada lama fermentasi berbeda. Seminar Nasional Politani Kupang Ke-5, 26–31. https://ejurnal.politanikoe.ac.id/index.php/psnp/article/view/108

Lesmana, D., & Wulandari, S. (2014). Efektivitas penggunaan demonstrasi plot padi sawah (Oryza sativa L.) terhadap tingkat produksi padi di Desa Bukit Pariaman Kecamatan Tenggarong Seberang Kabupaten Kutai Kartanegara. EPP, 7(2), 37–42.

Mutmainna, Ali, M., Asfar, Irfan, T., Asfar, Iqbal, A., NurannisaAndi, Amalia, N., & Diningsih, W. (2023). Bokashi dari limbah organik dengan teknik vermicomposting. Eureka Media Aksara.

Permana, I., & Darwanto. (2016). Peran kelompok tani sayuran organik terhadap pengembangan ekonomi lokal (studi kasus Desa Batur, Kabupaten Semarang). Jurnal Bisnis Dan Ekonomi (JBE), 23(2), 105–123. https://media.neliti.com/media/publications/75125-ID-peran-kelompok-tani-sayuran-organik-terh.pdf

Simanungkalit, R. D. M., Suriadikarta, D. A., Saraswati, R., Setyorini, D., & Hartatik, W. (2006). Pupuk organik dan pupuk hayati. Balai Besar Litbang Sumberdaya Lahan Pertanian.

Simatupang, R. (2019). Persepsi petani terhadap penggunaan pupuk organik pada Kelompok Tani Tranggulasi, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang. Agrisaintifika: Jurnal Ilmu-Ilmu Pertanian, 3(1), 59. https://doi.org/10.32585/ags.v3i1.557

Solichin, S., Yoto, Y., Wahono, W., Edy, D. L., & ... (2018). Penerapan teknologi tepat guna untuk pembuatan pupuk organik di Desa Selorejo, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur. Jurnal Karinov, 1(1), 1–5. http://journal2.um.ac.id/index.php/jki/article/view/3263

Sopiana, S., Rosmalinda, R., & Aini, Q. (2022). Aplikasi pupuk organik cair (POC) air cucian beras pada bibit tebu single bud chips. Agrovital: Jurnal Ilmu Pertanian, 7(1), 18. https://doi.org/10.35329/agrovital.v7i1.2665

Umming Sente, & Tridamayanti, H. C. (2019). Peningkatan pengetahuan petani melalui keefektifan demonstrasi plot penangkaran padi di Kabupaten Barito Timur Kalimantan Tengah. Prosiding Temu Teknis Jabatan Fungsional Non Peneliti, 611–619. http://repository.pertanian.go.id/bitstream/handle/123456789/8534/PROSIDING%20TTNP%202019%20SDH%20ISBN-627-635.pdf?sequence=1&isAllowed=y.

Published

2025-03-23

How to Cite

Bunga, N. I., Tobondo, Y. V., & Balo, M. J. (2025). PEMBERDAYAAN IBU RUMAH TANGGA KELOMPOK TANI SESEDONGI DI KELURAHAN TENTENA MELALUI BUDIDAYA SAYURAN ORGANIK DENGAN MEMANFAATKAN LIMBAH PERTANIAN GUNA MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA. Jurnal Abdi Insani, 12(3), 1292–1302. https://doi.org/10.29303/abdiinsani.v12i3.2383

Issue

Section

section editor