SOSIALISASI DAN PEMANFAATAN DAUR ULANG LIMBAH PLASTIK SEBAGAI CAMPURAN PEMBUATAN PAVING BLOCK DI KELURAHAN CAWANG

Authors

  • Agnes Srimulyani Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Indonesia
  • Medyawanti Pane Program Studi Teknik Mesin Universitas Kristen Indonesia
  • Setiyadi Setiyadi Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Indonesia
  • Sudarno P Tampubolon Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Indonesia
  • Agnes Louisa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Indonesia
  • Yonathan Yonathan Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Indonesia
  • Doroti Doroti Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.29303/abdiinsani.v12i3.2275

Keywords:

Mesin Pencacah Plastik, Limbah Plastik, paving block

Abstract

Limbah plastik merupakan ancaman serius bagi lingkungan, menyebabkan pencemaran air, tanah, dan udara serta berkontribusi terhadap perubahan iklim. Pengelolaan yang buruk memperparah masalah ini, sementara daur ulang masih minim. Di Kelurahan Cawang, Bank Sampah Cawang Hijau Indah berupaya mengelola sampah dengan mendaur ulang plastik menjadi produk bernilai ekonomi. Tim PKM Teknik Sipil UKI berencana mengedukasi masyarakat tentang pemanfaatan limbah plastik sebagai campuran paving block, mendorong inovasi berkelanjutan, pemberdayaan masyarakat, serta pengalaman mahasiswa dalam solusi lingkungan yang ramah dan efisien. Program kemitraan masyarakat ini menerapkan asistensi teknis melalui pelatihan dan pendampingan untuk meningkatkan pengelolaan sampah. Kegiatan mencakup sosialisasi, pemilahan sampah, pelatihan produksi paving block, dan evaluasi. Metode ini mendorong partisipasi masyarakat, pemanfaatan limbah plastik berkelanjutan, serta pengembangan usaha mikro untuk manfaat lingkungan dan ekonomi. Hasil sosialisasi menunjukkan peningkatan pemahaman peserta tentang bahaya limbah plastik dan cara pengolahannya menjadi bahan campuran paving block. Hasil pelatihan membuktikan bahwa peserta mampu mengoperasikan alat pencacah sampah dan menerapkan teknik pencampuran plastik dengan bahan lain. Hasil simulasi produksi paving block menunjukkan kualitas yang memenuhi standar. Hasil evaluasi menunjukkan antusiasme tinggi dari peserta, dengan harapan program ini berkelanjutan dan membuka peluang usaha berbasis daur ulang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kelurahan Cawang. Kesimpulan menunjukkan bahwa pemanfaatan limbah plastik sebagai campuran paving block efektif mengurangi sampah dan meningkatkan kesadaran serta keterampilan Kelompok Malisa dalam mengolah sampah menjadi produk bernilai ekonomi di Kelurahan Cawang.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Alkhajar, E. N. S., & Luthfia, A. R. (2020). Daur ulang sampah plastik sebagai mitigasi perubahan iklim. Jurnal Penamas Adi Buana, 4(1), 124–133. https://doi.org/10.36456/penamas.vol4.no1.a2524.

Cahmulan, S. (n.d.). Pemanfaatan sampah plastik domestik (LDPE) untuk bahan campuran pembuatan batako. Jurnal Rekayasa Lingkungan.

Hutabarat, L., & Mulyani, A. (2022). Analisis korelasi tingkat pemahaman masyarakat terhadap perilaku pemilahan dan pengolahan sampah di Dusun Pade Mare Lombok Utara. Jurnal Ilmu Lingkungan, 20(3), 646–653. https://doi.org/10.14710/jil.20.3.646-653

Indrawijaya, B. (2019). Pemanfaatan limbah plastik LDPE sebagai pengganti agregat untuk pembuatan paving blok beton. Jurnal Ilmiah Teknik Kimia, 3(1), 1–8. https://doi.org/10.32493/jitk.v3i1.2594.

Kader, M. A., Herlina, E., & Setianingsih, W. (2021). Pengelolaan sampah plastik menjadi paving block sebagai prospek bisnis pada masyarakat pra sejahtera. Abdimas Galuh, 3(1), 1–8. https://doi.org/10.25157/ag.v3i1.5026.

Mulyani, A. S. (2021). Pemanasan global, penyebab, dampak dan antisipasinya. Artikel Pengabdian Masyarakat.

Mangani, K. S. (2021). Evaluasi administrasi kegiatan Bank Sampah Cawang Hijau Indah. Jurnal Comunità Servizio: Jurnal Terkait Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat, Terkhusus Bidang Teknologi, Kewirausahaan dan Sosial Kemasyarakatan, 3(2). https://doi.org/10.33541/cs.v3i2.3154.

Rosa, M. K. A., Rodiah, Y., & Kurniawan, A. (2022). Edukasi pengelolaan sampah rumah tangga di Kelurahan Sawah Lebar Baru Kota Bengkulu. Abdi Reksa, 3(1), 1–8.

Utami, H., Darni, Y., Lismeri, L., Haerudin, N., & Persada, C. (2023). Pelatihan penggunaan alat pencacah plastik sebagai sarana pendukung program bank sampah di Sekolah Alam Lampung. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Sakai Sambayan, 7(1), 1–10. https://doi.org/10.23960/jss.v7i1.377.

Published

2025-03-23

How to Cite

Srimulyani, A., Pane, M., Setiyadi, S., Tampubolon, S. P., Louisa , A., Yonathan, Y., & Doroti, D. (2025). SOSIALISASI DAN PEMANFAATAN DAUR ULANG LIMBAH PLASTIK SEBAGAI CAMPURAN PEMBUATAN PAVING BLOCK DI KELURAHAN CAWANG. Jurnal Abdi Insani, 12(3), 945–954. https://doi.org/10.29303/abdiinsani.v12i3.2275

Issue

Section

section editor

Most read articles by the same author(s)